Meriahkan HUT Kota Batu ke-23, MAN Kota Batu Unjuk Bakat dalam Panggung ATV Carnival 2024

 

Kota Batu – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kota Batu ke-23 tahun 2024, Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menyelenggarakan event meriah bertajuk ”ATV Carnival & Launching Call Center 112”. Penampilan siswa-siswi Kota Batu menjadi salah satu daya tarik utama acara “art festival” ini Tampilan dikema dalam bentuk unjuk bakat kesenian, budaya dan permainan musik. Dalam kesempatan ini, MAN Kota Batu turut ambil bagian dalam memeriahkan event yang bertempat di halaman Balai Kota Among Tani Kota Batu. ATV Carnival 2024 digelar selama dua hari, Jum’at-Sabtu (11-12/10) menampilkan banyak pertunjukan kreatif nan seru.

Tim Perkusi dan Gamelan bersiap sebelum performance di ajang School in Attack Competition, ATV Carnival 2024

School in Attack Competition: Ajang Unjuk Bakat Siswa-Siswi Kota Batu

Salah satu program seru dalam ATV Carnival 2024 adalah School in Attack Competition, unjuk kreasi seni oleh perwakilan sekolah se-Kota Batu yang dipentaskan di atas panggung ATV Carnival 2024.  Sebanyak 13 sekolah terdaftar dari berbagai jenjang sekolah mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, hingga SMK tampil sebagai peserta yang berpartisipasi dalam acara ini.  Acara ini menjadi ajang unjuk bakat dan kreatifitas dalam bidang seni, budaya dan musik.

MAN Kota Batu menampilkan kesenian gamelan dengan kolaborasi musik perkusi  dan tari. Mereka telah berlatih keras selama beberapa minggu untuk menampilkan yang terbaik. Bambang Hermanto selaku pembina dan guru Seni Budaya menyampaikan bahwa perwakilan MAN Kota Batu yang menampilkan perkusi dan tari dalam ajang kali ini banyak personil baru, dan membutuhkan waktu persiapan sekitar seminggu. Para personil diambil dari siswa-siswi yang mengikuti ekstrakurikuler kesenian musik dan tari. Meskipun tergolong tim baru, dan waktu persiapan yang pendek, Bambang Hermanto yang akrab dipanggil Pak Be ini menjelaskan, bahwa penampilan mereka adalah bentuk apresiasi madrasah dan wadah menyalurkan bakat dalam ajang yang bisa ditonton masyarakat luas, “Dan sekarang puncaknya untuk bisa diapresiasi dengan tampil di panggung ini”, tutur Pak Be.

Grup Perkusi dan Tari MAN Kota Batu menjadi penampil perdana di hari kedua acara. Siswa-siswi terlihat antusias dan semangat dalam memainkan alat musik perkusi dan gamelan secara live. Kombinasi instrumen tradisional dan modern ini berhasil menciptakan suasana yang meriah dan unik.  Selain itu, kelima penari muda di atas panggung juga ikut memeriahkan acara dan berhasil memikat para penonton dengan gerakan-gerakannya yang  luwes, rancak dan padu dengan iringan musik gamelan dan perkusi.

Siswa-Siswi MAN Kota Batu menyimak komentar dan masukan dari dewan juri di atas panggung ATV Carnival 2024

Di akhir performance para juri memberikan komentar dan kritik positif terkait penampilan grup musik dan tari MAN Kota Batu. Salah satu apresiasi dalam komentar dewan juri adalah grup ini menjadi penampil satu-satunya yang memainkan alat musik gamelan secara live. “Dari beberapa penampilan kemarin, mungkin ini satu satunya sekolah yang memainkan alat musik gamelan secara live. Ini mungkin kami apresiasi yang sangar luar biasa kepada kalian semuanya”, komentar Sunarto, salah satu dewan juri. Sunarto juga memberikan kritik sebagai evaluasi agar para penari dan pemain alat musik bisa menampilkan performa lebih baik lagi. Di akhir komentar, Sunarto menyampaikan rasa terima kasih atas komitmen MAN Kota Batu dalam melestarikan budaya dan seni tradisional. ”Secara kesuluruhan kalian saya apresiasi karena kawan-kawan sudah ikut melestarikan gamelan, kalian semua luar biasa, terima kasih”, tuturnya.

Para Dewa Juri memberikan komentar untuk penampilan grup tari dan musik MAN Kota Batu
Para Dewa Juri memberikan komentar untuk penampilan grup tari dan musik MAN Kota Batu

Meriahkan HUT Kota Batu Ke-23, Perkusi dan Tari MAN Kota Batu Unjuk Bakat di ATV Carnival 2024
Tag pada:                    

Satu gagasan untuk “Meriahkan HUT Kota Batu Ke-23, Perkusi dan Tari MAN Kota Batu Unjuk Bakat di ATV Carnival 2024

  • 15 Oktober 2024 pukul 04:20
    Permalink

    Terimakasih team Red Aksi atas apresiasi nya dg mempublis eskul perkusi gamelan dan ekskul seni tari dalam ajang ATV .. sukses selalu dan semakin jaya dg informasi yg cepat , akurat , tajam terpercaya … Mantap RedAksi

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *